Halaman

Kamis, 09 Juni 2011

Samba

Fasilitas Samba

Samba dapat dimanfaatkan untuk menjalankan semua fasilitas dari Microsoft sebagaimana yang telah disampaikan di atas. Samba dapat berfungsi sebagai Master Browser, baik Local Master Browser maupun Domain Master Browser. Samba juga dapat berfungsi sebagai Primary Domain Controller. WINS Server juga sudah didukung oleh Samba. Sedangkan untuk otentikasi, Samba mendukung teks biasa (plain text) password maupun password terenkripsi (encrypted passwod)


Table: Kemampuan Samba
Tugas Dukungan (ya/tidak)
File Server Ya
Printer Server Ya
Primary Domain Controller Ya (Versi 2.1 keatas)
Otentikasi Windows 95/98 Ya
Local Master Browser Ya
Backup Local Master Tidak
Domain Master Browser Ya
Primary WINS Server Ya
Secondary WINS Server Tidak
   

Distribusi Samba

Samba yang disertakan dalam tiap distribusi Linux, biasanya berbentuk binary, merupakan kumpulan aplikasi yang bergantung satu sama lain. Suite Samba tersebut adalah :

  1. smbd Daemon yang memberikan layanan berbagi file dan printer dalam sebuah jaringan yang menggunakan protokol SMB. Smbd bertanggung jawab terhadap seluruh aktifitas antara Samba Server dan klien dalam jaringan. Hal ini termasuk memberikan otentikasi dan otorisasi bagi kliennya.
  2. nmbd Daemon yang memanfaatkan Windows Internet Name Service (WINS), dan membantu klien untuk browsing di network neighborhood. Daemon ini melayani permintaan name server dan memberikan respon yang sesuai.
  3. smbclient Klien dengan tampilan mirip ftp untuk mengakses SMB resource share (mengakses share files)
  4. smbtar Program yang memback up data yang dishare. Mirip tar di Linux.
  5. nmblookup Program yang membantu mencari nama (names lookup) dengan memanfaatkan NetBIOS over TCP/IP. Nmblookup dapat digunakan untuk meresolve dari nama komputer ke nomor IP dan sebaliknya.
  6. smbpasswd Program yang memungkinkan administrator mengatur password yang terenkripsi yang dipergunakan oleh Samba Server.
  7. smbstatus Program yang memonitor status terakhir dari share resources yang diberikan oleh Server Samba.
  8. testparm Program kecil untuk melakukan proses debug (memeriksa parameter) terhadap file konfigurasi Samba (smb.conf)
  9. swat Samba Web Administration Tool, program bantu yang memberikan interface model web untuk mengadministrasi Samba. SWAT mempermudah edit smb.conf (file konfigurasi Samba) mengatur resource share, melihat status Samba terakhir, dengan dukungan file help yang sangat bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar